3/07/2014

Quiz Fiqih yang mengasah otak! :D

Assalamu'alaikum shobahul khoir!! Dari pada asah otak teka teki silang, yuk asah otak dengan yang lebih menantang ini! :D *Coba dijawab dulu tiap nomor di dalam hati atau selembar kertas, baru lihat jawabannya di bawah*

Tanya:

1. Ada seseorang menemukan bangkai di jalan,kemudian dia makan sampai kenyang dan sisanya dia bawa pulang. Padahal dia tidak gila, tidak kelaparan, juga tidak terpaksa. Mengapa bisa demikian?

2. Pada dasarnya, tanah bisa menggantikan air. Orang yang hadats kecil dan dia tidak memiliki air, bisa tayammum dengan tanah. Orang yang junub dan tidak mendapatkan air, bisa tayammum dengan tanah juga. Tapi ada satu keadaan, dimana air justru menggantikan tanah. Keadaan seperti apakah itu?

3. Pada dasarnya, semua benda yang boleh diperjual belikan, boleh juga disedekahkan, atau dihadiahkan. Tapi ada benda yang boleh dihadiahkan, tapi tidak boleh diperjual Nn.Nn.. Benda apakah itu?

4. Ada sesuatu yang tersusun lebih dari 100 bagian, tetapi jika dibagi dua hasilnya kurang dari dua puluh? Apakah sesuatu itu?

5. Ada orang yang shalat tanpa ruku' dan tanpa sujud, padahal dia sehat dan anggota badannya lengkap. dan status shalatnya sah. Bagaimana bisa terjadi?

6. Ada orang yang shalat dengan 4x tahiyat. Kenapa bisa begitu?

7. Seseorang menemui temannya, lantas mengucapkan salam kepadanya, tetapi temannya tidak boleh menjawab salamnya, padahal keduanya muslim, berakal dan baligh. Mengapa demikian?

8. Seseorang muslim, baligh dan berakal sehat melakukan shalat tetapi dengan sengaja tidak melakukan sujud, namun shalatnya dianggap sah. Mengapa bisa demikian?

9. Ada sebuah ibadah. Jika kamu lakukan, maka tidak ada seorangpun didunia ini yang melakukannya sampai kamu selesai melakukannya. Dan jika orang lain melakukannya, kamu pun tidak bisa melakukannya. Ibadah apakah itu?

10. Ciuman itu tidak membatalkan wudhu, tetapi ciuman ini tidak boleh dilakukan kecuali dengan berwudhu, ciuman apakah ini?

11. Shaum Ayyamul bidh (pertengahan bulan hijriyah) adalah sunnah di setiap bulan, namun ada hari pada pertengahan bulan qt dilarang untuk berpuasa. Hari apakah itu?

12. Ada seseorang yang sehat wal afiat, nggak cacat, nggak sakit, shalat di tempat yang cukup leluasa (longgar), dan dia nggak ada uzur. Dia shalat dengan cara duduk, tapi shalatnya sah. Kenapa bisa begitu?

Jawab:

1. Bangkai ikan dan belalang.

2. Jika seseorang meninggal atau dijilat anjing di laut karena kapal nya membawa hewan tsb, maka air dapat menggantikan tanah untuk kubur dan membersihkan najisnya.

3. Daging qurban, benda wakaf, zakat.

4. Al Qur'an tersusun atas 114 surat (lebih dari 100 bagian) dan bila dibagi dua, menjadi 15 juz (kurang dari dua puluh). Atau warisan seorang istri yg ditinggal wafat suaminya yg memiliki seorang anak (QS.An-Nisa:12)

5. Shalat jenazah.

6. Menjadi masbuk ketika shalat maghrib masuk di rakaat 2 setelah rukuk (tidak mendapat rukuknya yg merupakan salah satu syarat sah satu rakaat)

7. Salam di tahiyat akhir sholat atau sedang berada di dalam toilet.

8. Sholat jenazah.

9. Cium hajar aswad.

10. Cium Mushaf Quran dan cium hajar aswad.

11. Hari tasyrik, Shaum ayyamul bidh di bulan Dzulhijjah. Dalam bulan Dzulhijjah ada hari Tasyriq (11, 12, 13 Dzulhijjah). Ayyamul bidh 13, 14, 15 tiap bulan. Jadi tabrakan di tanggal 13.

12. Ketika jadi makmum sholat berjamaah yang imam nya duduk krn suatu udzur, hanya imam tsb yg paling dalam ilmu agama, banyka hafalannya serta fasih bacaan Quran-nya, sehingga makmum nya pun mengikuti imam duduk walau sehat. Atau dari ijma' sahabat yang menyepakati boleh sholat duduk walau kondisi sehat dengan syarat ruku' dan sujudnya sempurna selayaknya ketika berdiri, dgn catatan khusus utk sholat sunnah, bukan wajib.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar