8/10/2013

The Great Leader Key Learning Points

Bismillaahirohmaanirrohiim,

Assalamu'alaikum warrohmatullaahi wabarokaatuh,

Berikut point2 summary The Great Leadership Inspirational Training yang diselenggarakan @PejuangSubuh di bulan Ramadhan 1434 H kemarin:

I. Explore your potential,
Secara umum bakat kita terbagi kedalam 6 area, ilustrasinya kurang lebih sbb:
1. Creator - Muhammad SAW
2. Mechanic - Khalid bin Walid RA
3. Deal maker - Abu Bakar RA
4. Lord - Umar bin Khattab RA
5. Star - Ali bin Abi Thalib RA
6. Trade - Utsman bin Affan RA
Kesemuanya adalah leader2 yg saling support and melengkapi, kenali potensimu dan jadilah the great leader!

II. Inside from uhud war
Kekalahan memilukan kaum muslimin karena kecerobohan sendiri, banyak sahabat yg syahid, terutama Hamzah bin Abdul Muthalib paman Rasulullah. Tapi ada hikmah dibalik itu? Khalid bin Walid yg awalnya berperang lawan islam kini berubah menjadi pejuang islam, para sahabat kemudian lebih disiplin dan berhati2 dlm perang2 kedepannya. There is a big problem inside the big achievement. Seperti kondisi dunia muslim akhir2 ini yg lagi bermasalah2nya, tapi yakinlah pada hadits Rasulullah SAW bahwa kemenangan islam akan datang kembali. Allahu Akbar!!

III. Synergy save energy
Pentingnya jamaah! bersatu dalam barisan. Bagaimana Thariq bin Ziyad bersinergi dgn Tharif bin Malik dan Musa bin Nushair dalam menaklukkan Andalusia. Penaklukan besar Syam, Persia, Romawi oleh jendral2 hebat kolaborasi Khalid bin Walid, Abu Ubaidah, Yazid bin Abi Sufyan dan Amr bin Ash.

IV. Mission Impossible
Cerita penaklukkan benteng tak tertembus dlm sejarah konstantinopel oleh sultan mehmed II (Al Fatih). Perang yarmuk, nahawand, qadisiyah yg disebut fathul futuh atau kemenangan dari segala kemenangan karena jumlah pasukan lawan yg jumlahnya 6x lipat berhasil dikalahkan.

V. Totally action is the key
Hero2 yg disebutkan diatas tidak akan berhasil tanpa 3K:
1. Kerja keras
2. Kerja cerdas
3. Kerja ikhlas
Percuma bekerja keras tapi tidak cerdas, percuma bekerja keras dan cerdas tanpa keikhlasan mengharap ridho dari Allah SWT

Sekian. Semoga bermanfaat buat kita para the great leader! Wassalamu'alaikum warrohmatullaahi wabarokaatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar