4/22/2010

tidur

tidur....apakah tidur itu? pernahkah kalian membayangkan definisi dari sebuah kata yang terdiri rangkaian 5 huruf tersebut? atau sekedar menghitungnya seperti kisah semasa kecil tentang domba2 yang melompati pagar pekarangan.
t......
i.....
d..
u....
r......
tidur....tidurrrr...tiddduuuurrrRRRRrr!
yang pasti sekarang ini kata2 itulah yang sedang berputar dengan kencangnya diatas kepala.
kata2 itulah yang sedang saya butuhkan sekarang ini.
yang paling saya rindukan, panorama pulau tenang yang terdiri dari kapuk-kapuk empuk, ditemani bidadari-bidadari penjaga dimensi mimpi agar saya tetap disana untuk sementara waktu.

aih..waktu terus aja berjalan tanpa bisa dihentikan walau cuma beberapa detik, ingin rasanya diberikan kesempatan lebih untuk menikmati perjalanan mengikuti gerakan jari yang sedang mengetik ini.

ah sudahlah..tidur adalah anugerah.tidur itu nikmat, sama dengan nikmat makan, nikmat bernafas, dan nikmat-nikmat lainnya.

dan..ketika kita diberi waktu untuk melakukannya, lebih baik melakukannya saja.jangan ditunda2 lagi.seperti yang sedang saya lakukan setelah ini.

selesai.

Zzz..
----------------------------
arsip dari notes fb http://www.facebook.com/?ref=home#!/notes/ryan-aviantara/tidur/377686452857

Tidak ada komentar:

Posting Komentar